Belanja daring | Pixabay

Belanja

Seberapa Laris Lato-Lato di Lokapasar?

Penjualan mainan jadul ini, naik hingga 57 kali lipat.

Tokopedia mencatat antusiasme tinggi dari masyarakat dalam berbelanja daring (online) selama pergantian tahun dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya. Barang apa saja yang laris saat momen pergantian tahun tersebut?

“Perlengkapan kebersihan, minuman, makanan jadi alias makanan siap saji dan masak, perawatan tubuh, dan kecantikan hingga daging dan seafood menjadi beberapa subkategori dengan kenaikan transaksi paling tinggi di periode tersebut,” ujar Head of External Communications Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya, dalam keterangan tertulis yang diterima Republika, Ahad (8/1/2023).

Ekhel menyampaikan beberapa temuan menarik berkaitan dengan tren belanja daring masyarakat saat pergantian tahun 2022 sampai 2023.

1. Mainan viral lato-lato laris manis

photo
Ilustrasi Permainan Lato-lato - (Republika/Thoudy Badai)

Permainan lawas lato-lato sedang viral dan digandrungi oleh masyarakat dari berbagai usia. Cara memainkan lato-lato pun cukup mudah, yaitu digoyangkan agar kedua bola yang terhubung dengan seutas tali saling membentur.

“Di Tokopedia, penjualan mainan lato-lato melonjak hampir 57 kali lipat saat momen pergantian tahun 2022 sampai 2023,” ujar Ekhel.

2. Makanan paling laris

“Sosis, daun bawang, bumbu masak, beras putih hingga makanan siap masak menjadi beberapa produk makanan yang mengalami kenaikan jumlah transaksi paling tinggi melalui Tokopedia NOW! saat malam pergantian tahun baru,” ujar Ekhel.

3. Jas hujan tetap esensial

photo
Sejumlah pekerja memproduksi jas hujan dengan merek Edelweiss Raincoat di Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (21/1/2020). Memasuki puncak musim hujan, produksi jas hujan dari bahan taslan lateks impor ini melonjak dari biasanya 50 pasang, menjadi 100 pasang setiap hari. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/ama. - (ANTARA FOTO)

Perlengkapan musim hujan masih menjadi salah satu kebutuhan masyarakat, termasuk dalam menyambut Tahun Baru 2023.

“Penjualan jas hujan pun mengalami peningkatan lebih dari 1,5 kali lipat saat momen pergantian tahun 2022 sampai 2023,” kata Ekhel.

4. Perlengkapan pesta dan kerajinan tangan yang diburu

photo
Perajin menyelesaikan pembuatan tas dari kantong plastik bekas di Anda Craft, Sawangan, Depok, Jawa Barat, Senin (21/2/2022). Kantong plastik bekas tersebut didaur ulang untuk dimanfaatkan sebagai bahan baku membuat tas, pouch, hiasan dinding dan dompet yang dijual seharga Rp 20 ribu hingga Rp 350 ribu. - ( ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/YU)

Selain makanan, mainan lato-lato dan jas hujan, Tokopedia melihat transaksi sejumlah produk yang berkaitan dengan perlengkapan pesta dan kerajinan tangan ikut melonjak.

“Di kategori Perlengkapan Pesta dan Craft, beberapa produk yang terlaris adalah konfeti, perlengkapan jahit, goodie bag, hampers dan gantungan kunci,” ujar Ekhel.

5. Barang terakhir dan pertama yang dibeli serta pengiriman terjauh

Barang terakhir yang dibeli masyarakat melalui Tokopedia saat 31 Desember 2022, yaitu samosa isi daging. Sementara itu, daging iris merupakan barang pertama yang dibeli pada 1 Januari 2023.

“Transaksi dengan jarak pengiriman terjauh di 31 Desember 2022 terjadi dari Medan, Sumatra Utara, ke Jayapura di Papua. Sedangkan transaksi dengan jarak pengiriman terjauh di 1 Januari 2023, yaitu dari Binjai, di Sumatra Utara ke Mimika. Papua,” kata Ekhel.

 

 
Perlengkapan musim hujan masih menjadi salah satu kebutuhan masyarakat. 
EKHEL CHANDRA WIJAYAHead of External Communications Tokopedia
 
 

 

 

Mengenal Mbah Son, Guru Spiritual Gus Dur

Mbah Son adalah salah satu dari para kiai yang dipatuhi Gus Dur.

SELENGKAPNYA

Rahasia Membuat Telur Mata Sapi Renyah

Biasakan menekan-nekan bagian putih tebal yang paling dekat dengan kuning telur. 

SELENGKAPNYA

AI dan Masa Depan Pendidikan

Kehadiran perangkat lunak yang satu ini, mirip dengan kehadiran Wikipedia beberapa tahun lalu. 

SELENGKAPNYA