Pemain AC Milan Zlatan Ibrahimovic menendang bola dalam sebuah pertandingan. | EPA-EFE/MATTEO BAZZI

Olahraga

AC Milan Memimpin, Persaingan Liga Italia Kian Ketat

AC Milan sempat tertinggal 1-0 ketika Marco Davide Faraoni membawa tuan rumah unggul di menit ke-38.

SAN SIRO -- Persaingan memperebutkan scudetto/ musim 2021/2022 masih ketat antara dua klub Kota Milan, yakni Inter Milan dan AC Milan. Keduanya sama-sama memenangkan laga pekan ke-36.

Inter mengalahkan Empoli, 4-2, dan Milan berhasil comeback atas Hellas Verona, 3-1. Milan saat ini memimpin puncak klasemen dengan 80 angka atau unggul dua angka dari Inter yang membuntutinya di posisi runner-up.

Pada laga yang digelar di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Senin (9/5) dini hari WIB, Milan sempat tertinggal 1-0 ketika Marco Davide Faraoni membawa tun rumah unggul di menit ke-38. Namun, Milan menyamakan kedudukan 1-1 sebelum turun minum melalui Sandro Tonali.

Dua gol Milan selanjutnya dicetak oleh Tonali dan Alessandro Florenzi. Tonali pun menjadi pemain pertama dalam sejarah Milan yang mencetak dua gol pada hari ulang tahunnya yang ke-22.

Direktur Teknik AC Milan Paolo Maldini mengakui, tekanan ada pada Milan kala memasuki tiga pertandingan terakhir. Namun, kemenangan atas Verona membuktikan Sandro Tonali dan kawan-kawan bisa mengatasi tekanan tersebut dengan tenang.

“Dengan begitu banyak antusiasme di sekitar kami. Sekarang ini hal yang paling penting adalah mencoba memberikan rasa tenang,” ujar Maldini, dilansir dari Football Italia, Senin (9/5).

Mantan kapten Milan tersebut memuji respons pemain Milan ketika tertinggal satu gol dari Verona. Menurut dia, andai para pemain tak siap menghadapi keadaan tersebut maka akan memicu krisis permainan yang berakibat fatal kepada hasil akhir. Dalam situasi seperti ini, kematangan pemain sangat dibutuhkan.

“Saya benar-benar harus memberi selamat kepada para pemain. Mereka melakukan semua yang diminta, termasuk mereka dari bangku cadangan,” kata Maldini.

Milan akan menghadapi dua lawan berat di dua pertandingan sisa musim ini, yakni melawan Atalanta dan Sassuolo. Pekan depan mereka akan menjamu Atalanta di Stadion San Siro. Ini akan menjadi ujian berat bagi mereka karena Atalanta adalah tim kuat.

Maldini mengaku telah menyaksikan permainan Atalanta. Permainan mereka sangat hidup dan tetap yakin bisa mendapatkan tiket bermain di kompetisi Eropa. Ia berharap Milan mampu mengatasi pasukan Gian Piero Gasperini.

Pelatih AC Milan Stefano Pioli mengeklaim akan langsung menyiapkan timnya menyambut Atalanta. Ia menilai permainan Atalanta tak jauh berbeda dengan Verona. Maka dari itu, kemungkinan Pioli tak akan banyak melakukan perubahan cara bermain.

Sementara itu, Florenzi mengatakan, rekan-rekannya harus tetap berfokus ke pertandingan berikutnya melawan Atalanta. Pasalnya, La Dea adalah tim hebat dan menjalani musim yang bagus.

“Saya katakan sebelum pertandingan, ada banyak pemain di sini yang terlihat seperti veteran Seri A, tetapi ini adalah musim pertama atau kedua mereka. Saya datang ke grup yang sudah penuh dengan talenta hebat dan mereka memiliki orang-orang yang mampu memberi mereka keseimbangan itu,” ujarnya.

Saat ini, Milan membutuhkan empat poin untuk meraih scudetto dalam dua pertandingan tersisa. Florenzi meminta pemain Milan tak memikirkan apa yang akan terjadi di masa depan. “Ini menjadi momen agar kami bekerja lebih keras, bermain dengan intensitas, agresi, seperti yang kami lakukan malam ini. Tetap fokus pada target berikutnya. Atalanta,” katanya.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat

Jangan Remehkan Timor Leste dalam SEA Games

Indonesia harus menang melawan Timor Leste jika ingin lolos ke semifinal Sea Games.

SELENGKAPNYA

Dilema Steven Gerrard; antara Aston Villa dan Liverpool

Steven Gerrard menilai, persaingan Manchester City dan Liverpool masih sangat sengit.

SELENGKAPNYA

Wujudkan FMC Demi Selalu Terkoneksi

Konsep bisnis FMC yang kini telah dirintis para operator di Tanah Air, merupakan sebuah keniscayaan.

SELENGKAPNYA