Tenaga kesehatan (nakes) menjemput seorang warga lanjut usia (lansia) untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 di Balai Desa Sukaraja, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (8/6/2021). | ANTARA FOTO/ADENG BUSTOMI

Nasional

Nakes Terinfeksi Covid-19 Terus Bertambah

Terdapat lebih dari 300 nakes di Kabupaten Kudus terpapar Covid-19.

BANDUNG – Jumlah tenaga kesehatan (nakes) yang terinfeksi Covid-19 terus bertambah dan bermunculan di beberapa daerah. Sebanyak 23 nakes di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat, terkonfirmasi positif Covid-19.

Plh Direktur Pelayanan Medik Perawatan dan Penunjang RSHS, Yana Akhmad Supriatna mengatakan, terjadi peningkatan kasus Covid-19 di masyarakat pascalibur panjang Lebaran, termasuk nakes. Sebagian nakes yang terpapar Covid-19 tidak bergejala dan menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing. Sedangkan sebagian nakes lainnya dirawat di ruang perawatan.

"Ada sedikit lagi peningkatan di hari kedelapan bulan Juni sudah 23 (nakes) lebih terpapar. Walau demikian tidak semua menjalani perawatan di rumah sakit, tapi di rumah. Kasusnya tanpa gejala atau ringan,” kata dia di Bandung, Selasa (8/6).

Yana mengatakan, keterisian tempat tidur pasien Covid-19 di RSHS sudah mencapai 50 persen. Dari 224 tempat tidur yang tersedia sudah terisi sebanyak 112 tempat tidur oleh pasien Covid-19.

photo
Tenaga kesehatan melakukan pendataan di posko sebelum memasuki Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Jakarta, Senin (7/6). - (Republika/Thoudy Badai)

Sedangkan keterisian tempat tidur pasien Covid-19 yang kritis di ruang intensif sebanyak 34 tempat tidur dari 40 unit yang ada. Artinya, keterisian di ruang intensif ini sudah mencapai 90 persen karena dua tempat tidur lainnya disiapkan untuk cadangan.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin sebelumnya mengonfirmasi terdapat lebih dari 300 nakes di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, terpapar Covid-19. Kudus kini menjadi daerah dengan penularan Covid-19 yang signifikan dan mengkhawatirkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Jabar Quick Response (jabarquickresponse)

Kendati demikian, kata Menkes, seluruh tenaga kesehatan yang terpapar tersebut dalam kondisi yang baik setelah sebelumnya mendapatkan suntikan vaksinasi Covid-19. “Termasuk satu orang dokter spesialis yang usianya 70 tahun yang juga terpapar, alhamdulillah kondisinya juga baik,” ujar Budi.

Di Kota Bogor, sebanyak 11 nakes di Puskesmas Kayumanis, Tanah Sareal, juga dinyatakan terpapar Covid-19. Saat ini, pelayanan di Puskesmas Kayumanis ditutup sementara untuk melaksanakan pelacakan. Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim mengatakan, 11 nakes tersebut terdiri atas dokter dan nakes penunjang.

“Sampai hari ini (kemarin) kita sudah melakukan tracing, mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa melakukan testing untuk mereka yang kontak erat dengan para nakes maupun dokter yang terpapar,” ujar Dedie.

Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) mencatat 98 nakes di Tanah Air terpapar Covid-19 selama periode 15 Mei hingga 7 Juni 2021. Ketua Umum PPNI Harif Fadhilah mengatakan, perawat yang terinfeksi Covid-19 tersebar di berbagai wilayah. Yang paling banyak terpapar virus ini berada di Kalimantan Barat sebanyak 57 orang.

“Perawat yang wafat akibat Covid-19 sebanyak sembilan orang,” ujar Harif. PPNI belum mendapatkan perawat terinfeksi Covid-19 di daerah lain yang juga tinggi penularannya seperti Bangkalan, Madura, Jawa Timur.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Diskominfo Kota Bogor (kominfobogor)

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat