Jaringan Internet | Pixabay

Inovasi

Perkuat Bandwidth untuk Arungi Pandemik

Bandwidth kini menjadi kebutuhan yang kian esensial.

 

 

Kondisi masyarakat yang masih diimbau untuk berkegiatan dan beribadah dari rumah mendorong peningkatan kebutuhan masyarakat akan koneksi internet terus meningkat. Bandwidth pun menjadi kebutuhan esensial bagi masyarakat untuk terus meningkatkan produktivitas dan menjaga kehidupan sosialnya. Melihat kondisi ini, Biznet pun meningkatkan kapasitas bandwith-nya untuk layanan Biznet Home sejak 16 Maret lalu. Selain itu, untuk mendukung kegiatan work from home dan online learning masyarakat, Biznet juga memperpanjang upgrade layanan Biznet Home secara gratis hingga 31 Mei 2020.

Sementara, bagi pelanggan layanan Biznet IPTV, Biznet juga memberikan akses open all channels secara gratis. Akses ini diharapkan dapat menghadirkan hiburan televisi berkualitas melalui puluhan saluran televisi lokal dan internasional serta ribuan program acara yang dapat dipilih seluruh pelanggan Biznet IPTV selama beraktivitas di rumah. "Kami berharap, pelanggan yang melakukan aktivitas work from home dan online learning di rumah dapat tetap produktif serta dapat terhibur dengan tayangan hiburan TV lokal dan internasional yang berkualitas," ujar President Director Biznet Adi Kusma melalui siaran pers yang diterima Republika, beberapa waktu lalu

Untuk upgrade bandwith layanan Biznet Home secara gratis, Biznet memberikan peningkatan kapasitas bagi layanan Biznet Home 1B dan Biznet Home 2B. Layanan Biznet Home 1B (Biznet Home Internet & Biznet Home Combo) yang memiliki bandwidth normal 75 Mbps, kini ditingkatkan menjadi 100 Mbps. Sementara, Biznet Home 2B (Biznet Home Internet &Biznet Home Combo) yang memiliki bandwidth normal 150 Mbps, kini ditingkatkan menjadi 200 Mbps.

Dalam mempersiapkan peningkatan trafik selama Hari Kemenangan, sejumlah strategi juga telah disiapkan oleh Biznet. Vice President Marketing Biznet Yudie Haryanto melihat, puasa tahun ini berbeda dengan tahun- tahun sebelumnya. Begitu juga ketika merayakan Idul Fitri 1441 H.

Kemungkinan, menurutnya, akan ada banyak pembatasan untuk acara kumpul-kumpul keluarga dan tidak banyak yang mudik ke tempat asal. Biznet pun sudah membuat aplikasi konferensi video gratis meet.biznetgio.com yang bisa dimanfaatkan untuk menghubungi keluarga dan kerabat.

Aplikasi yang menggunakan bandwidth lokal ini sudah dikomunikasikan dan didistribusikan ke beberapa komunitas dan sekolah-sekolah. Ia mengungkapkan, sebagai strategi dari marketing, kemungkinan Biznet akan memberikan berbagai promo. Namun, hal ini sedang dalam tahap diskusi dan melihat lonjakan trafik. 

DUKUNG KEGIATAN BELAJAR

photo
Pembelajaran jarak jauh - (Pixabay)

Di masa pembatasan sosial seperti sekarang, PT Link Net Tbk (LINK) dengan jenama First Media terus menghadirkan program untuk mendukung berbagai langkah preventif selama pandemi masih berlangsung. Untuk mendukung kebijakan pemerintah menerapkan metode belajar daring, First Klaz produk milik First Media Business bisa menjadi alternatif teknologi pendukung untuk program Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

First Klaz merupakan produk terpadu Internet Dedicated yang andal dan Learning Management System (LMS) yang dirancang untuk pencatatan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) berbasis aplikasi. Produk ini dilengkapi pula dengan konten-konten e-learning yang sesuai kurikulum pendidikan di Indonesia.

Enterprise Sales Director PT Link Net Tbk Agung Satya Wiguna mengatakan, platform LMS First Klaz yang berbasis aplikasi dan web app ini dapat diakses dimanapun dan kapan pun. Dengan fitur-fitur yang tersedia, seperti kelas virtual serta tugas dan kuis daring, diharapkan akan memudahkan para guru dalam mengajar secara jarak jauh.

Selain itu, selama kelas berlangsung, sistem akan mencatat sejauh mana siswa mengikuti kelas dan topik materi yang disampaikan. "Laporan hasil belajar pun bisa secara otomatis dihasilkan dan secara real-time dimonitor melalui akses khusus bagi orang tua," jelasnya.

Selain konten e-learning yang bisa diakses tanpa biaya tambahan, platform LMS First Klaz juga dilengkapi dengan kecerdasan buatan (AI) untuk membantu guru dapat lebih optimal memberikan arahan kepada peserta didik. Termasuk juga mendistribusikan materi ajar, memonitor tahap dan perkembangan belajar siswa, melakukan penilaian materi, dan mempersiapkan laporan hasil belajar.

Sebagai fitur unggulan, AI akan dapat menganalisis dan memberi saran materi secara otomatis. Sehingga, siswa mendapat ruang gerak lebih untuk mengeksplorasi minatnya.

Menurut Agung, First Klaz cocok dalam penerapan metode blended learning, di mana siswa dapat mempelajari materi yang sudah disiapkan oleh guru sesuai kebutuhan topik melalui Bank Materi, baik dalam format tulisan maupun video. Kemudian, pembahasan lebih lanjut akan dilakukan di kelas virtual bersama guru melalui fasilitas webinar atau forum diskusi, sehingga proses Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) bisa tetap efektif, ringkas, dan terarah.

SAMBUT AJARAN BARU

photo
Sekolah di Era Covid-19 - (Pixabay)

Tahun ajaran baru 2020 akan dimulai dengan suasana berbeda. Adopsi teknologi dan pengalaman belajar selama di rumah tiga bulan terakhir, akan memberikan banyak warna baru di dunia pendidikan Indonesia. 

Pada Senin (18/5), di Jakarta, Kelas Pintar meluncurkan fitur baru yang memungkinkan aktivitas belajar mengajar dilakukan secara daring, tapi dengan pengalaman belajar layaknya di sekolah.  Fitur bernama "Sekolah" ini bisa dinikmati oleh seluruh pelanggan Kelas Pintar mulai 18 Mei 2020.

Founder Kelas pintar, Fernando Uffie menjelaskan, fitur ini dihadirkan khusus untuk membantu sekolah, guru dan siswa dalam melakukan proses belajar mengajar, kapan dan dikondisi apapun. “Melalui fitur Sekolah, guru bisa mengajar dengan pengalaman yang sama seperti di ruang kelas," ujarnya. 

 
Fitur Sekolah adalah solusi bagi dunia pendidikan di masa Covid-19. Fitur ini hadir untuk menguatkan peran sekolah, guru dan orang tua dalam proses pembelajaran siswa, di kondisi apapun. 
Fernando Uffie
Founder Kelas Pintar
 
 

Di fitur Sekolah, terdapat enam menu turunan yang bisa dimaksimalkan oleh guru, siswa, sekolah dan juga orang tua dalam proses belajar mengajar, yaitu Kelas, PR, Project, Tugas, Ujian dan Monitoring. 

Selain fitur dan menu tersebut, Kelas Pintar Regular juga menyediakan materi pelajaran yang sama dengan apa yang diberikan di sekolah. Ketika siswa belum memahami apa yang dipelajari dan ingin bertanya, siswa bisa memanfaatkan fasilitas Tanya dari Kelas Pintar yang difasilitasi oleh para Guru Ahli di masing-masing bidang pendidikan. 

 

Semua kemudahan belajar daring ini bisa didapat dengan berlangganan Paket Sahabat Belajar Online, dengan harga mulai dari Rp 570 ribu untuk paket berlangganan enam bulan. 

 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat