Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri berpidato didampingi jajaran pengurus partai dalam penutupan Rakenrnas IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Ahad (1/10/2023). | Republika/Prayogi
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri berpidato pada penutupan Rakenrnas IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Ahad (1/10/2023). | Republika/Prayogi
PDI Perjuangan bertekad melaksanakan pemilu sebagai wahana pemersatu bangsa melalui kampanye yang mencerdaskan kehidupan bangsa, dengan narasi kemajuan, melanjutkan dan mempercepat keberhasilan pemeri | Republika/Prayogi
Rakernas IV PDIP menghasilkan sembilan poin rekomendasi eksternal tentang kedaulatan pangan dan delapan rekomendasi eksternal tentang pemenangan pemilu. | Republika/Prayogi
Peserta membaca rekomendasi eksternal Rakernas IV PDIP dalam penutupan Rakenrnas IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Ahad (1/10/2023). Rakernas IV PDIP menghasilkan sembilan poin rekomendasi eksternal tentang kedaulatan pangan dan delapan rekomendasi ek | Republika/Prayogi

Peristiwa

Rakernas IV PDIP Berakhir Hari Ini Tanpa Pengumuman Bakal Cawapres

Sejumlah rekomendasi dihasilkan di bidang pangan dan pemenangan pemilu.

JAKARTA -- Rapat kerja Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan resmi berakhir hari ini. Sejumlah rekomendasi dihasilkan dalam raker. 

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri berpidato didampingi jajaran pengurus partai dalam penutupan Rakenrnas IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Ahad (1/10/2023).

Rakernas IV PDIP menghasilkan sembilan poin rekomendasi eksternal tentang kedaulatan pangan dan delapan rekomendasi eksternal tentang pemenangan pemilu. 

Hasil Rapat Kerja Nasional IV PDI Perjuangan pun menyerahkan sepenuhnya kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk mengumumkan bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang akan mendampingi Ganjar Pranowo di Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Sekjen PDIP Hasto menjelaskan Rakernas IV mendorong penyelenggara pemilu seperti KPU, Bawaslu, dan DKPP menjalankan tahapan kegiatan dan jadwal Pemilu 2024 sesuai asas pemilu dan dilaksanakan secara profesional dan akuntabel.

Dia menjelaskan bahwa rakernas mendukung seluruh penyelenggara pemilu untuk mengelola data partai, anggota parpol, caleg, dan DPD RI dengan mengedepankan kerahasiaan data pribadi seperti yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 tentang Perlindungan Data Pribadi.

Selain itu menurut dia, rakernas merekomendasikan kepada pemerintah untuk secepatnya menyelesaikan persoalan status kepegawaian dan kesejahteraan tenaga honor seperti guru, dosen, bidan, perawat, pendamping desa, pendamping PKH, penyuluh pertanian dan perikanan dan lain-lain, termasuk tenaga honor pada instansi penyelenggara pemilu.

  ';