Petugas dari Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sumut menyita sejumlah aset milik tersangka bandar judi daring Apin BK di Komplek Cemara Asri, Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatra Utara, Selasa (18/10/2022). | ANTARA FOTO/Fransisco Carolio

Nasional

Polisi tak Kebal Candu Judi Daring

Terus kalah judi daring, seorang polisi mencoba bunuh diri.

MAKASSAR -- Kegiatan judi daring alias judi online kian menggurita di masyarakat. Tindakan haram tersebut belakangan terungkap digandrungi juga oleh aparat kepolisian.

Hal itu terbongkar dengan cara yang tergolong tragis. Kasus itu bermula dari upaya bunuh diri yang dilakukan personel Polri berinisial YL berpangkat brigadir polisi dua (bripda).

Ia bertugas di Satuan Samapta Polda Sulsel. Masih berusia 22 tahun, sang bripda mencoba mengakhiri hidupnya dengan menyayat leher dan perutnya sendiri menggunakan pisau sangkur. Kejadian tersebut dilakukan di rumahnya, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Tamalanrea, Makassar, pada Selasa 31 Januari 2023 sekitar pukul 07.00 WITA.

photo
Personel Brimob Polda Sumut berjaga saat kegiatan penyitaan sejumlah aset milik tersangka bandar judi daring Apin BK di Kompleks Cemara Asri, Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatra Utara, Selasa (18/10/2022). - (ANTARA FOTO/Fransisco Carolio)

"Terkait rencana bunuh diri, memang benar, yang dilakukan anggota di Direktorat Samapta Polda. Kejadian ini berawal dari yang bersangkutan sering bermain judi online atau daring," ungkap Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Komang Suartana kepada wartawan di Makassar, Senin (6/2).

Ia menjelaskan, yang bersangkutan pernah mendapatkan kemenangan saat mula-mula bermain judi daring. Tetapi, ia kemudian sering mengalami kekalahan.

Hal itu pun meludeskan harta yang bersangkutan. Karena penasaran, ia lalu meminjam uang di bank dengan berbagai alasan untuk membantu orang tuanya.

"Pada saat dia bermain dan kalah, kemudian stres. Karena memiliki pinjaman di bank dan dia selalu kalah, sehingga ingin mengakhiri hidupnya dengan menusukkan (sangkur) di perut dan lehernya," kata Kombes Komang.

Daya Rusak Judi Online - (republika)  ​

Namun, ketika mulai merasa sakit, lanjut dia, yang bersangkutan lantas meminta tolong dengan menghubungi temannya untuk dibawa ke rumah sakit. "Itu merupakan awal kejadiannya," katanya.

Sejauh ini, kata Komang, korban sudah ditangani dan kondisinya sudah cukup baik. Untuk sementara waktu, korban belum bisa dimintai keterangan karena masih menjalani perawatan medis.

"Nanti kalau sudah baik akan dimintai keterangan oleh Propam. Ponselnya sudah diperiksa untuk mengetahui dia bermain judi online di situs mana dan siapa saja temannya yang ikut bermain judi online. Jumlah utang di bank juga masih didalami Propam," kata Kombes Komang.

Berkaitan dengan kasus, itu, Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Nana Sudjana mengeluarkan instruksi untuk mengusut siapa saja anggota yang gemar berjudi. Ia meminta agar mereka ditindak karena sudah menyalahi aturan dan melanggar kode etik profesi Polri.

photo
Petugas dari Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sumut menyita sejumlah aset milik tersangka bandar judi daring di Deli Serdang, Sumatra Utara, Selasa (18/10/2022). - (ANTARA FOTO/Fransisco Carolio)

"Perintah Bapak Kapolda, untuk selalu diusut, dicek, siapa-siapa rekannya anggota bermain judi daring atau online sehingga bisa diantisipasi," ujar Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol I Komang Suartana kepada wartawan di Makassar, Senin.

Percobaan bunuh diri itu, kata dia, tentu mengagetkan institusi Polda Sulsel. Sebab, Kapolda Sulsel selama ini sudah mewanti-wanti agar seluruh personel selalu disiplin dan menghindari hal-hal negatif di tengah masyarakat.

"Harus berbuat positif, sehingga kepercayaan publik itu terhadap Polri semakin meningkat dan perintah Kapolda sendiri untuk bisa diproses secara hukum," katanya menegaskan.

Langkah-langkah untuk menindaklanjuti perintah Kapolda Sulsel, tambah dia, yaitu seluruh jajaran Polda Sulsel harus selalu mengawasi anggotanya. Gerak-gerik setiap anggota secara berjenjang diawasi dengan pengawasan yang melekat, kemudian anggota yang bermasalah akan selalu dalam pengawasan pimpinan.

Ramai-Ramai Berantas Judi - (Republika)  ​

Saat ditanyakan mengenai sanksi yang dijatuhkan kepada YL, atau terhadap jajaran yang didapati juga berjudi, Kombes Komang menyebut terdapat sanksi lisan, tertulis, hingga sanksi berat. "Nanti kita lihat dari hasil penyelidikan dan penyidikan Propam apakah ada permasalahan pelanggaran yang dilakukan. Propam yang akan lakukan itu. Kita tunggu saja hasilnya," tutur mantan kabidhumas Polda Nusa Tenggara Barat ini.

Mengenai kepribadian petugas polisi yang bersangkutan, papar dia, korban dalam keseharian tidak pernah melakukan pelanggaran berdasarkan hasil penyelidikan Propam. Namun, ia belakangan memang sering bermain judi daring.

Atasan YL di Mabes Polri sebelumnya berpesan kepada masyarakat soal judi daring ini. Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengimbau masyarakat agar tak tergiur dengan permainan judi dalam jaringan atau daring. Itu karena keuntungan yang diraih sudah diatur dan pemainnya dapat dipastikan akan kalah.

photo
Ditreskrimsus Polda Sumut menyita aset milik tersangka bandar judi daring Apin BK di Komplek Cemara Asri, Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatra Utara, Selasa (18/10/2022). - (ANTARA FOTO/Fransisco Carolio)

"Jadi, boleh dikatakan, ikut perjudian, judi online, ini dipastikan kalah karena sudah di-setting (diatur, Red)," kata Ramadhan di Bareskrim Polri, Jakarta, Jumat (27/1).

Ramadhan mengingatkan masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan iming-iming kemenangan besar yang dipromosikan para komplotan judi daring lewat pesan Whatsapp dan pesan SMS. Sebab, kata dia, perjudian bukan tempat untuk mencari kekayaan. Kemenangan dalam permainan judi daring sudah diatur. Sejatinya, kemenangan ditujukan untuk bandar.

Kejadian percobaan bunuh diri ini menambah panjang laku di luar akal sehat yang dilakukan para pecandu judi daring. Ia juga menyoroti dampak merusak dari kejahatan tersebut.

 
Jadi boleh dikatakan ikut perjudian, judi online ini dipastikan kalah, karena sudah di-setting (diatur).
 
 

Pada Januari 2023 di Nusa Tenggara Barat (NTB), seorang bendahara desa di Kabupaten Lombok Timur bernama Muhammad Agil Iqbal terungkap menghabiskan anggaran hingga ratusan juta rupiah untuk bermain judi daring. Perbuatan bendahara Desa Jero Gunung tersebut terungkap dalam sidang pembacaan dakwaan oleh jaksa penuntut umum di hadapan majelis hakim Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi Mataram, Kamis.

"Anggaran desa yang telah dicairkan oleh terdakwa digunakan untuk kepentingan pribadi, yaitu untuk bermain judi slot atau roulette online," kata Isa Anshori, mewakili tim jaksa penuntut umum, membacakan dakwaan Agil Iqbal.

photo
Pria berinisial TS tengah dibawa oleh petugas di Mapolresta Bandung, Rabu (18/1). Pelaku merekayasa tindak pidana perampokan untuk membayar utang judi daring dan mencoba untuk mengelabui petugas. - (Dok Republika)

Di Jawa Barat, Satreskrim Polresta Bandung juga mengungkap rekayasa perampokan yang dilakukan oleh seorang office boy berinisial TS di salah satu pabrik rokok di Kabupaten Bandung. Pelaku merekayasa perampokan agar bisa mencuri uang kantor sebesar Rp 150 juta untuk membayar utang akibat kalah judi online.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, petugas mendapatkan laporan pengaduan telah terjadi perampokan pada pabrik rokok tanggal 9 Januari lalu. Total uang Rp 150 juta yang disimpan di lemari besi raib digondol maling.

"Security melaporkan kepada pimpinan, terus melaporkan ke polres, ada perampokan di dalam lemari besi sebanyak Rp 150 juta itu dengan cara mencongkel pintu dan CCTV juga mati," ujarnya di Mapolresta Bandung, Rabu (18/1).

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat

Kekonyolan Berulang Candu Judi Daring

Jangan berharap menang di judi daring.

SELENGKAPNYA

Mengapa Judi Online Sukar Diberantas?

Judi online juga menyusup ke situs lembaga pemerintah.

SELENGKAPNYA

Judi Daring Terus Bikin Masalah

Judi inline picu perampokan hingga perceraian di Bandung.

SELENGKAPNYA