
Jawa Tengah
Ratusan Personel Amankan Pilkades Serentak
Kabupaten Purbalingga akan dilaksanakan pilkades serentak di 32 desa
PURBALINGGA -- Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak 2022 dan Antisipasi Gangguan Kamtibmas serta Kesiapsiagaan Penanganan Bencana Alam berlangsung di Purbalingga, Jawa Tengah. Sebanyak 672 personil telah disiapkan dalam pengamanan pilkades serentak.
Apel dipimpin oleh Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, Dandim 0702 PurbaIingga Letkol Dipo Sabungan Lumban Gaol dan Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan. Apel diikuti oleh personel TNI, Polri, Dinhub, Satpol PP, SAR, BPBD, Linmas, PMI, dan relawan.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi dalam amanat apel menyampaikan kegiatan yang digelar hari ini menandakan pemerintah daerah bersama TNI, Polri, dan seluruh elemen masyarakat, siap menghadapi potensi gangguan keamanan, bencana alam, dan gelaran pilkades serentak di 32 desa.
"Oleh karenanya kami ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang mengikuti apel kesiapsiagaan pada pagi hari ini," ujarnya saat memimpin apel di Alun - alun PurbaIingga, Kamis (27/10/2022).
Ia menyampaikan bahwa saat ini memasuki musim penghujan di mana potensi bencana alam seperti banjir, tanah longsor, maupun angin puting beliung dapa terjadi. Apalagi Kabupaten Purbalingga merupakan salah satu daerah di Jawa Tengah yang rawan bencana alam.
"Dengan apel gelar pasukan ini, diharapkan kita mampu meningkatkan sinergitas, kolaborasi, komunikasi dan koordinasi antara pemerintah daerah, TNI - Polri dan seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Purbalingga," tegasnya.
View this post on Instagram
Bupati menambahkan pada 20 November 2022 di Kabupaten Purbalingga akan dilaksanakan pilkades serentak di 32 desa. Tentunya semua pihak menginginkan suasana tetap kondusif di Purbalingga. Harapannya pilkades dapat berjalan dengan baik, aman, sukses, dan lancar."Kami ingin mengajak jajaran pemerintah daerah, TNI-Polri, dan seluruh komponen masyarakat untuk bisa bersinergi mengawal pelaksanaan Pilkades serentak agar bisa berjalan dengan baik, sukses, damai dan kondusif," kata bupati.
Kami ingin mengajak jajaran pemerintah daerah, TNI-Polri, dan seluruh komponen masyarakat untuk bisa bersinergi mengawal pelaksanaan Pilkades serentak agar bisa berjalan dengan baik, sukses, damai dan kondusif
DYAH HAYUNING PRATIWI Bupati Purbalingga
Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan menyampaikan dalam pengamanan pilkades serentak, Polres Purbalingga telah menyiapkan 672 personel. Pengamanan juga dibantu personel dari TNI maupun personel BKO."Dalam pengamanan Pilkades Serentak dibantu personel dari TNI dan BKO dari Polda Jateng maupun polres terdekat," jelas kapolres.
Ia menambahkan, terkait kerawanan dalam pilkades pihaknya sudah melakukan mapping. Harapannya pelaksanaan pilkades serentak di Purbalingga dapat berjalan aman, lancar, tertib, dan sesuai harapan masyarakat. Sementara itu, pengamanan pilkades serentak Kabupaten Semarang tahun 2022 pada 30 Oktober 2022 bakal melibatkan unsur polres tetangga serta dukungan Sat Brimob Polda Jateng.
Guna menjamin kondusifitas pelaksanaan pilkades serentak ini, jajaran Polres Semarang juga telah menyiapkan pemetaan serta strategi cara bertindak anggota jika situasi di lapangan menghendaki.
Kapores Semarang, AKBP Yovan Fatika HA mengatakan, Polres Semarang sudah memetakan wilayah-wilayah menurut klasifikasi merah, kuning dan hijau kerawanan, pada pelaksanaan pilkades serentak nanti.
Dalam pelaksanaan pengamanan, Polres Semarang juga telah membuat konsep rayonisasi pengamanan apabila situasi betul-betul dalam kontigensi yang tinggi. Jadi nanti akan ada pembagian dan pergerakan pasukan di wilayah TPS yang terpantau terjadi chaos.
Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.
Tragedi Amir Sjarifuddin Sang Bendahara Kongres Pemuda
Amir Sjarifuddin adalah salah seorang otak Sumpah Pemuda 1928.
SELENGKAPNYADari Sumpah Palapa Hingga Sumpah Pemuda
Sama dengan Sumpah Palapa Gajah Mada, Sumpah Pemuda pun bernilai idiologis, politis, dan mitologis.
SELENGKAPNYA'Perlawanan' Gen Z
Tidak ada generasi yang dipertaruhkan terkait perubahan iklim seperti Generasi Z.
SELENGKAPNYA