Kepala BP Jamsostek Jakarta Sudirman Suhuri menyerahkan sertifikat kepesertaan kepada pendiri Podkesmas Angga | Erdy Nasrul

Nasional

Kepesertaan Jamsostek Tingkatkan Performa Perusahaan

BP Jamsostek berharap semakin banyak perusahaan kreatif yang mengikuti program perlindungan.

JAKARTA — BP Jamsostek Kantor Jakarta Sudirman mengapresiasi perusahaan kreatif PT Anugerah Suara Podkesmas. Perusahaan tersebut sudah resmi terdaftar, sehingga seluruh karyawannya terlindungi program Jamsostek.

Salah seorang pendiri Podkesmas, Angga, menjelaskan bergabung dengan BP Jamsostek merupakan komitmen bersama. Dengan kepesertaan BP Jamsostek, pihaknya ingin seluruh karyawannya terlindungi, sehingga mereka maksimal bekerja. Performa kerja individu meningkat. Perusahaan nantinya akan semakin berkembang.

“Kalau perusahaan bagus tentunya kita semakin banyak berkontribusi kepada masyarakat,” kata penyiar yang masyhur dengan nama Angga Nggok tersebut di Jakarta Rabu 10 November 2021.

Podkesmas merupakan perusahaan yang bergerak memproduksi konten audio melalui Spotify. Kontennya ditunggu masyarakat luas karena unik. Selain show, kontennya juga mengandung interaksi dengan penikmatnya. 

Selain humor, kontennya menyegarkan pemikiran masyarakat, sehingga menghibur dan menginspirasi mereka. Masyarakat yang menikmati konten audia Podkesmas diperkirakan mencapai 140 juta orang dari berbagai negara.

Kepala BP Jamsostek Jakarta Sudirman Suhuri mengapresiasi kepesertaan Podkesmas. “Ini perusahaan kreatif yang semoga menginspirasi generasi milenial dan perusahaan kreatif lainnya untuk melindungi para pegawainya dengan program Jamsostek,” kata Suhuri.

Kepesertaan Podkesmas mendapat apresiasi direksi BP Jamsostek. Sebab mereka adalah perusahaan yang dikategorikan unik dan spesifik. Perusahaan tersebut digerakkan generasi masa kini yang berdampak luas, tapi hanya digerakkan sedikit insan kreatif.

Suhuri menjelaskan beberapa keuntungan strategis menjadi peserta BP Jamsostek. Pertama, performa perusahaan akan semakin meningkat, karena pegawainya tak lagi dibebani pikiran nasib keluarga jika sewaktu-waktu mengalami kecelakaan kerja. Indeks performa akan meningkat. Kerja mereka akan semakin total.

Kedua, performa perusahaan akan meningkat, sehingga semakin berkontribusi untuk bangsa. “Kepesertaan Podkesmas kami harapkan memotivasi perusahaan kreatif untuk bergabung dalam BP Jamsostek,” kata Suhuri.

 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat