Pendidikan di Sorong | Dok Bca

CSR

Memacu Mutu Pendidikan di Sorong

Transformasi teknologi yang semakin pesat turut memicu munculnya berbagai tantangan bagi tenaga didik.

Kualitas pendidikan di wilayah timur Indonesia terus mendapat perhatian dari berbagai pihak. Salah satu upaya yang dilakukan guna mempercepat mutu pendidikan itu adalah dengan menggelar pelatihan bagi para tenaga pendidik.

Langkah itu pun kini dilakukan oleh PT Bank Central Asia (BCA) melalui program CSR Bakti BCA. Bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kota Sorong, Papua, perusahaan ini mengadakan pelatihan guru sekolah binaan BCA dalam rangka membekali guru-guru menghadapi pembelajaran abad ke-21 dan perubahan kurikulum 2013. Kegiatan ini merupakan lanjutan dari pelatihan serupa yang diadakan di Yogyakarta dan Kupang bulan lalu.

Kepala KCU BCA Jayapura Hogianto mengatakan, mengabdikan diri menjadi guru bukanlah hal yang mudah karena memerlukan sikap yang bijaksana dan bertanggung jawab untuk mencerdaskan generasi penerus. Melalui program CSR Bakti BCA, pelatihan yang diberikan kepada para guru itu diharapkan dapat meningkatkan kompetensi tenaga didik yang optimal dalam mengimplementasikan mutu pendidikan yang berkualitas dan evaluasi praktik pembelajaran secara berkesinambungan.

Transformasi teknologi yang semakin pesat turut memicu munculnya berbagai tantangan bagi tenaga didik, termasuk dengan adanya perubahan kurikulum 2013. Oleh karena itu, BCA akan memberikan edukasi dan solusi praktikal untuk para guru, sehingga dapat meningkatkan keterampilan mengajar yang sesuai dengan standar pendidikan di Indonesia sebagai role model bagi para siswa dalam berperilaku dan bertutur, ujar Hogianto.

Di sisi lain, lanjut dia, pelatihan juga diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi pengembangan karakteristik setiap individu pengajar untuk lebih positif, baik dalam kehidupan pribadi maupun pekerjaan.

Tahun ini, pelatihan guru sekolah binaan akan difokuskan pada wilayah Indonesia Bagian Timur, NTT, dan NTB. Peserta pelatihan akan diikuti oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, dan seluruh guru-guru di tingkat SMP dan SMA.

Kepedulian terhadap tenaga pendidik, menurut dia, merupakan bagian dari upaya BCA untuk membantu masyarakat lokal berkembang. Pelatihan guru tidak hanya untuk meningkatkan keterampilan saja, melainkan juga membentuk para guru untuk terbiasa berpikir kritis dan solutif guna menghadapi pendidikan yang sedang beradaptasi dengan kemajuan teknologi saat ini.

Melalui pilar Solusi Cerdas, BCA akan terus berupaya untuk mendukung program pelatihan guru yang dapat memberikan inovasi untuk terus menciptakan gaya mengajar yang terus beradaptasi dengan perkembangan zaman. Kami juga berharap guru-guru dapat menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan menyenangkan bagi para siswa, namun tetap membentuk karakter pelajar yang berkualitas dan bermoral, kata Hogianto.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat