Pemain Chelsea Reece James membawa bola dalam sebuah pertandingan perempat final Liga Champions melawan Porto di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan stadium, Sevilla, Andalusia, Spanyol13 April 2021. | EPA-EFE/Jose Manuel Vidal

Olahraga

Derbi London Chelsea dan West Ham Bakal Sengit

Hasil tanding Chelsea melawan West Ham bakal berdampak besar bagi upaya kedua tim untuk bisa memenuhi target musim ini.

LONDON -- Pertemuan dua tim Kota London akan menjadi salah satu partai menarik yang bakal mengisi pekan ke-33 Liga Primer Inggris. Chelsea yang bermarkas di London Barat dijadwalkan menyeberang ke sisi lain ibu kota Inggris untuk menyambangi markas West Ham United di London Timur, Sabtu (24/4). 

Selain soal gengsi, hasil laga tersebut bakal berdampak besar bagi upaya kedua tim untuk bisa memenuhi target musim ini. Kedua tim sama-sama bertekad finis di empat besar demi mengamankan satu tiket ke Liga Champions musim depan.

Kebetulan, Chelsea dan West Ham United tengah terlibat persaingan superketat. Chelsea sementara mengisi peringkat keempat dengan nilai 55. The Blues hanya unggul dalam perhitungan gol atas West Ham yang menghuni posisi keenam, juga dengan nilai 55.

Alhasil, tambahan tiga angka pada laga ini akan membawa tim pemenang berada dalam posisi yang lebih nyaman dalam perebutan posisi empat besar pada lima laga pamungkas Liga Primer Inggris musim ini. Target kemenangan itulah yang diusung pelatih Chelsea Thomas Tuchel. Hasil imbang tanpa gol kala menjamu Brighton tengah pekan ini sudah cukup membuat Tuchel mengkhawatirkan peluang timnya untuk memimpin perburuan empat besar.

"Kami masih berada di peringkat keempat dan semuanya berada dalam kendali kami. Namun, persaingan perebutan empat besar itu akan ketat," tutur Tuchel, seperti dilansir Reuters, Jumat (23/4).

 
Kami masih berada di peringkat keempat dan semuanya berada dalam kendali kami. Namun, persaingan perebutan empat besar itu akan ketat.
 
 

Eks pelatih PSG itu mengakui, anak asuhnya mulai dibayang-bayangi kelelahan, baik secara mental maupun fisik. Itu karena the Blues masih berkiprah di tiga kompetisi sekaligus. Selain di Liga Primer Inggris, Chelsea bakal berlaga di final Piala FA dan masih akan bertarung di empat besar Liga Champions.

Tuchel sudah menyiasati dengan menurunkan sejumlah pemain pelapis pada laga kontra Brighton sehingga hasilnya kurang memuaskan. Namun, pada laga menghadapi West Ham, pelatih asal Jerman ini agaknya bakal menurunkan skuad terbaik the Blues. N'Golo Kante dan Thiago Silva akan kembali menghuni starting line-up. Juga ada kemungkinan kembalinya Cesar Azpilicueta. Hanya Mateo Kovacic yang belum bisa diturunkan di laga ini karena masih mengalami cedera hamstring.

Chelsea memiliki modal apik pada laga tandang. The Blues tidak pernah kalah dalam sembilan laga tandang terakhir di semua ajang, dengan catatan dua hasil imbang dan tujuh kemenangan. Bahkan, sejak ditangani Tuchel, Chelsea tidak pernah sekali pun merasakan kekalahan kala tampil di kandang lawan. Tuchel di ambang torehan rekor menjadi pelatih pertama Chelsea yang tidak terkalahkan dalam 10 laga tandang awal.

Duel akan makin menarik karena the Hammers justru tim jago kandang. Skuad asuhan David Moyes begitu perkasa kala tampil di Stadion London dengan mengumpulkan nilai 31, hanya kalah dari Manchester City yang mendapatkan 38 angka saat bertanding di kandang.

West Ham juga merepotkan the Blues dalam laga di Stadion London. Pada lawatan terakhir, Chelsea dipaksa menyerah 2-3 dari the Hammers. Dalam tiga kesempatan terakhir menerima lawatan Chelsea di ajang Liga Primer Inggris, West Ham tercatat tidak pernah kalah dengan torehan dua kemenangan dan satu hasil imbang. Satu-satunya kekhawatiran soal penampilan West Ham adalah hasil minor yang ditorehkan di laga terakhir. Jesse Lingard dan kawan-kawan menyerah, 2-3, di tangan Newcastle United, akhir pekan lalu.

Pelatih West Ham David Moyes menegaskan, para penggawa the Hammers telah belajar dari kesalahan itu dan sudah tidak sabar menghadapi Chelsea. "Kami akan kembali bangkit. Kami tidak mau berlarut-larut meratapi kekalahan ini," kata Moyes di laman resmi klub.

Jadwal Liga Primer Inggris

Sabtu (24/4) WIB

02:00 Arsenal vs Everton 

18:30 Liverpool vs Newcastle United 

23:30 West Ham United vs Chelsea 

Ahad (25/4) WIB

02:00 Sheffield United vs Brigthon & Hove Albion 

18:00 Wolverhampton Wanderers vs Burnley 

20:00 Leeds United vs Manchester United 

Senin (26/4) WIB

01:00 Aston Villa vs West Bromwich Albion 

Selasa (27/4) WIB

02:00 Leicester City vs Crystal Palace

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh West Ham United (westham)

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat