Mempersiapkan lonjakan trafik di kala Lebaran | Dok XL Axiata

Inovasi

Industri Digital Menyongsong Kenormalan Baru

Teknologi digital menjadi salah satu sarana penting dalam memfasilitasi masyarakat untuk mendapatkan solusi atas berbagai persoalan yang terjadi akibat pandemi.

Pola penggunaan layanan telekomunikasi dan data yang terjadi selama Lebaran di tengah wabah Covid-19 memang menunjukkan masyarakat kini terus menyesuaikan diri dengan kondisi kenormalan baru.

Teknologi digital pun menjadi salah satu sarana paling penting dalam memfasilitasi masyarakat untuk mendapatkan solusi atas berbagai persoalan yang terjadi akibat Covid-19. Karena itu, tidak mengherankan jika trafik layanan penggunaan data terus meningkat signifikan untuk berbagai jenis layanan, termasuk yang bersifat hiburan.

Tercatat dalam pusat monitoring XL Axiata, ada empat jenis layanan data yang mengalami kenaikan trafik paling tinggi selama periode Lebaran dibandingkan periode hari normal sebelum pandemi Covid-19. Di antaranya, layanan layanan Instant Messaging (IM), video call dan sejenisnya, layanan media sosial, dan streaming. 

Plt Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa mengungkapkan, pola konsumsi layanan telekomunikasi dan data selama Lebaran tahun ini tidak terlepas dari situasi dan kondisi akibat pandemik. “Apalagi, mudik juga dilarang, sehingga juga berpengaruh pada kebiasaan masyarakat dalam mengisi masa liburnya,” ujarnya. 

Misalnya, Gede melanjutkan, kebiasaan mengunggah foto atau video pengalaman berlibur menjadi tidak memungkinkan lagi karena lokasi wisata juga rata-rata tutup. Sebaliknya, kini acara silaturahmi juga ‘sungkeman’ diganti dengan cara virtual memakai video call.

Dari sisi lokasi, kenaikan trafik layanan tertinggi secara nasional selama periode Lebaran dibandingkan hari normal sebelum masa pandemi Covid-19, berturut-turut terjadi di Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Sulawesi, serta Kalimantan Selatan. 

Meningkatnya trafik layanan di daerah-darah tersebut terjadi karena meningkatnya aktivitas komunikasi masyarakat. Selain itu, ada pula sejumlah pelanggan yang sudah melakukan pulang kampung sebelum periode diberlakukannya pelarangan mudik oleh pemerintah. 

Menurut Gede, meningkatnya trafik layanan di wilayah Jabodetabek selama periode Lebaran tahun ini juga menunjukkan, banyak pelanggan di wilayah Jabodetabek yang tidak melakukan aktivitas mudik ke daerah asalnya karena mengikuti anjuran pemerintah. Sehingga selama periode lebaran untuk wilayah Jabodetabek ini terjadi perubahan pola, dari yang biasanya terdapat penurunan trafik layanan. 

Persiapkan VoLTE

photo
Layanan VoLTE - (Dok Telkomsel )

Meski industri telekomunikasi di Tanah Air masih terus beradaptasi dengan dinamika pandemic, bukan berarti inovasi terhenti. Pada Jumat (29/5), Telkomsel menggelar soft launch layanan voice over Long Term Evolution (VoLTE). 

Layanan VoLTE merupakan layanan telepon berbasis jaringan 4G LTE, di mana pelanggan dapat menggunakan internet tanpa terputus saat melakukan panggilan telepon. Pada tahap soft launch ini layanan VoLTE telah dapat dinikmati lebih dari 114 ribu pelanggan Telkomsel yang berada di wilayah Jadetabek (Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Surabaya.

Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro menjelaskan, prinsip produk dan layanan yang customer-centric selalu menjadi dasar bagi Telkomsel untuk menghadirkan. Menurut Setyanto, terdapat tiga manfaat utama dari layanan VoLTE bagi pelanggan. Pertama, pelanggan akan mendapatkan pengalaman menelepon dengan suara lebih jernih kualitas HD berbasis jaringan 4G LTE terdepan dari Telkomsel. 

Kedua, layanan VoLTE juga menyambungkan dua penggunanya lebih cepat daripada menggunakan layanan panggilan telepon biasa dan voice over Internet Protocol (VOIP). Kemudian, melalui VoLTE pelanggan dapat bebas berselancar mengakses layanan internet, streaming video, bermain gim, bahkan saat tersambung telepon suara.

Untuk mendukung soft launch layanan ini, terdapat lebih dari 10 ribu BTS VoLTE di seluruh wilayah Jadetabek dan Surabaya yang mampu memberikan pengalaman jaringan berkualitas tinggi. Cara mengaktifkan layanan ini pun mudah. 

Pelanggan cukup memastikan kartu SIM-nya sudah mendukung jaringan 4G Telkomsel, pelanggan berada di wilayah yang mendapatkan jangkauan VoLTE (saat ini wilayah Jadetabek dan Surabaya-Red), lalu memastikan perangkatnya sudah mendukung layanan VoLTE. Untuk tahap soft launch ini merek perangkat smartphone yang mendukung jaringan VoLTE Telkomsel adalah Samsung, Huawei, Vivo dan menyusul merek perangkat lainnya. 

Setelah memastikan semua langkah tersebut, selanjutnya pelanggan dapat mengatur layanan VoLTE di menu pengaturan perangkat. Kemudian pelanggan akan melihat logo atau tanda VoLTE pada status sinyal bar sebagai tanda bahwa pelanggan sudah dapat menikmati layanan VoLTE Telkomsel.

 

 

VoLTE juga menjadi perwujudan dari komitmen kami untuk terus mendampingi masyarakat bertransformasi melalui pembangunan ekosistem digital.

Setyanto Hantoro 

Direktur Utama Telkomsel

 

 

 

 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat