Pangeran William (Kerajaan Inggris) mengunjungi Triumph Motorcycles dan MIRA Technology Park di Hinckley sebelum pandemi Covid-19. | AP

Otomotif

Triumph Luncurkan Lima Produk Baru

Triumph menjembatani lewat kehadiran New Speed Twin yang disajikan dengan performa yang lebih tinggi.

 

Berkendara motor gede (moge) adalah salah satu hobi yang cukup diminati oleh sejumlah kalangan di Indonesia. Oleh karena itu, beberapa jenama besar pun terus menghadirkan produk-produk terbaru untuk mengakomodasi kebutuhan masyarakat akan motor dengan kapasitas mesin yang cukup besar.

Salah satu merek yang ikut meramaikan pasar moge dalam negeri adalah Triumph Motor Indonesia. Direktur Penjualan dan Pemasaran Triumph Motor Indonesia Sapta Hariaji mengatakan, kali ini, perusahaan kembali menghadirkan opsi produk lewat peluncuran lima produk sekaligus.

"Kehadiran produk baru ini semoga bisa mengakomodasi kebutuhan masyarakat akan produk motor bergaya modern classic, adventure, roadster, serta motor special edition," kata Sapta Hariaji dalam media launch Triumph Motor Indonesia di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Kelima produk baru itu adalah Triumph New Speed Twin, New Street Twin EC1 Special Edition, New Triumph Trident 660, New Bonneville Gold Line Editions, dan New Tiger Sport 660. Dengan kehadiran lima produk sekaligus ini, kini Triumph hadir dengan jangkauan produk yang makin luas.

Menurutnya, seluruh produk yang hadir ini sudah memiliki beberapa pembaruan. Termasuk berbagai perubahan, mulai dari sektor mesin, peningkatan untuk segi handling, dan dengan pilihan warna serta motif berbeda.

Sementara, tipe Bonneville Gold Line Editions yang dihadirkan kali ini merupakan motor yang diproduksi dengan terbatas lewat sentuhan cat dengan goresan tangan. Hal itu yang membuat motor ini pantas untuk dikoleksi.

Bagi pencinta performa, Triumph menjembatani lewat kehadiran New Speed Twin yang disajikan dengan performa yang lebih tinggi. Kemudian, handling lebih baik serta penyempurnaan teknologi. Sedangkan, New Street Twin EC1 Special Edition hadir istimewa karena hanya akan dipasarkan selama setahun.

Untuk New Triumph Trident 660, penggemar moge akan dimanjakan oleh performa dari mesin triple engine serta teknologi dan handling yang mumpuni dalam produk yang dipasarkan dengan harga kompetitif. Sedangkan, All-New Tiger Sport 660 dihadirkan sebagai motor adventure yang canggih, aman, dan nyaman dalam harga yang lebih terjangkau.

Soal harga, Bonneville Gold Line Editions dipasarkan dengan beberapa opsi mulai dari Rp 440 juta hingga Rp 535 juta. Kemudian, New Speed Twin dan New Triumph Trident 660 dipasarkan dengan harga Rp 455 juta dan Rp 285 juta. Sedangkan All-New Tiger Sport 660 dan New Street Twin EC1 Special Edition dipasarkan senilai Rp 340 juta dan Rp 355 juta.

"Tahun 2022 ini kami membawa lima produk Triumph terbaru untuk meramaikan pasar Indonesia yang terus bergerak dinamis. Hal ini juga jadi upaya kami dalam memperluas pasar tanpa meninggalkan citarasa Triumph Motorcycle yang autentik," ujarnya. 

Harga bersaing

Di Indonesia, motor gede (moge) yang dipasarkan hadir dalam harga yang beragam. Rentang harga yang ditawarkan saat ini berkisar mulai dari sekitar Rp 100 juta hingga menyentuh harga di atas Rp 1 miliar.

Melihat kondisi pasar tersebut, Triumph Motor Indonesia ingin lebih fokus untuk menyasar pasar moge kelas menengah. Oleh karena itu, Triumph meluncurkan beragam produk yang hadir dalam harga di bawah Rp 400 juta.

Direktur Penjualan dan Pemasaran Triumph Motor Indonesia, Sapta Hariaji mengatakan, sejumlah produk baru yang diluncurkan kali ini adalah Triumph New Speed Twin, New Street Twin EC1 Special Edition, New Triumph Trident 660, New Bonneville Gold Line Editions dan New Tiger Sport 660.

Sebagian produk baru itu tergolong moge kelas menengah baik dari aspek spesifikasi maupun dari segi harga. Strategi Triumph untuk meningkatkan penetrasi di segmen menengah ini pun jadi strategi yang juga diterapkan secara global oleh pabrikan Inggris tersebut.

"Kami membawa trend di dunia saat ini yang mulai bermain di sepeda motor kelas menengah. Hal ini juga upaya kami dalam memperluas pasar tanpa meninggalkan citarasa Triumph Motorcycle yang otentik, “ kata Sapta Hariaji dalam media launch Triumph Motor Indonesia, di Jakarta pada Kamis (24/2).

Dari sejumlah produk baru itu, motor yang hadir dalam harga di bawah Rp 400 juta adalah New Triumph Trident 660 yang dipasarkan dengan harga Rp 285 juta. Sedangkan All-New Tiger Sport 660 dan New Street Twin EC1 Special Edition dipasarkan senilai Rp 340 juta dan Rp 355 juta.

Sementara, produk baru yang ditawarkan dengan harga di atas Rp 400 juta adalah Bonneville Gold Line Editions yang dipasarkan dengan beberapa opsi dengan harga mulai dari Rp 440 juta hingga Rp 535 juta dan New Speed Twin yang dipasarkan senilai Rp 455 juta.

"Kehadiran produk baru yang beragal ini semoga bisa sekaligus mengakomodasi kebutuhan masyarakat akan produk motor bergaya modern classic, adventure, roadster serta motor special edition," ujarnya.

Ia pun menekankan, seluruh produk yang hadir ini sudah memiliki beberapa pembaruan dengan berbagai perubahan mulai dari sektor mesin, peningkatan untuk segi handling dan juga dengan pilihan warna serta motif berbeda.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Triumph Motorcycles Jakarta (triumph_jakarta)

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat