Potongan video klip lagu Cukup Lebih Baik karya Ade Govinda dan Fadly | Youtube

Geni

Tembang Baru Fadly dan Ade Govinda

Sesedikit apa pun, lirik dalam lagu harus ada pesan baik yang disampaikan.

Tembang baru kolaborasi musisi Fadly dan Ade Govinda terdengar nyaman di telinga. Vokal Fadly yang merdu berpadu harmoni petikan gitar dari Ade membuat lagu berjudul “Cukup Lebih Baik” ini menyejukkan pendengar.

Penggalan liriknya berbunyi, "lebih baik cukup daripada kurang atau lebih". Sebuah kalimat yang pas merangkum muatan karya anyar itu, yakni pesan tentang syukur, untuk selalu merasa cukup, termasuk perihal cinta.

Lirik lagu mengusung tema cinta, tetapi baik Ade maupun Fadly berharap penikmat musik bisa mengambil hal positif dari lagu tersebut. Tembang "Cukup Lebih Baik" resmi dirilis untuk penikmat musik pada Kamis (22/7).

Kedua musisi merenungkan rasa syukur selama proses penggarapan lagu. Fadly yang juga merupakan vokalis grup Padi Reborn kerap berbincang dari hati ke hati dengan Ade mengenai berbagai nilai kehidupan. 

Selanjutnya, mereka menuangkan itu pada karya. "Sesedikit apa pun, lirik dalam lagu harus ada pesan baik yang disampaikan," kata pemilik nama lengkap Andi Fadly Arifuddin itu pada konferensi pers virtual, Kamis (22/7).

Musisi kelahiran Makassar tersebut juga menyinggung usianya yang sudah melampaui kepala empat, tepatnya di angka 46 tahun. Fadly makin banyak berkontemplasi, juga mengalami krisis paruh baya, tetapi terus berusaha menikmati segala yang terjadi.

Dia mensyukuri berbagai hal dalam perjalanan hidupnya, juga kebersamaan dengan keluarga dan sahabat. Baginya, merasa cukup dapat menjernihkan pikiran dan membuat segalanya berubah menjadi positif. "Memberikan energi lebih di dalam diri," kata dia.

Fadly menyampaikan, proses berkarya bersama Ade mengalir dengan organik. "Cukup Lebih Baik" menandai kedua kalinya kolaborasi Ade dan Fadly, setelah single "Tanpa Batas Waktu" yang dirilis setahun silam.

Suksesnya "Tanpa Batas Waktu" dinilai tidak lepas dari sinetron "Ikatan Cinta", sebab lagu mengiringi tayangan tersebut. Keberhasilan itu menjadikan Ade dan Fadly mantap melanjutkan langkah.

Ade yang merupakan komposer dan arranger "Cukup Lebih Baik" mengemas aransemen dan liriknya sesederhana mungkin, tetapi dengan makna mendalam. Dia turut mengungkap dampak positif lagu baginya. 

Tembang menjadi pengingat bagi dirinya sendiri untuk senantiasa bersyukur terhadap apa yang dianugerahkan Allah SWT. Dia mengakui, sebelumnya kerap merasa kurang, tapi lagu membuatnya tersadar pentingnya bersyukur.

"Apalagi di era sekarang diberi kesehatan dan diberi kelancaran bisa terus berkarya, itu luar biasa," kata Ade. 

Dia dan Fadly berharap, lagu ini bisa menemani pendengar yang sedang jatuh cinta, seperti apa yang terkandung di lirik. "Cukup Lebih Baik" diproduksi di bawah naungan label MyMusic Records dengan publisher Kreatif Indigo Musik. Ade menceritakan proses kreatif penggarapan lagu berlangsung cukup cepat, dimulai dari diskusi mengenai tema lagu.

Setelah menemukan tema yang pas, Ade segera menggarap lagu. Menurut Ade, harus Fadly yang menyanyikan lagu tersebut karena bisa memberikan “roh" dalam lagu. Ade memilih format akustik supaya membedakan dari karya Fadly di grup musik Padi Reborn. 

Lagu ini tidak memiliki demo namun digarap maksimal. "Sehabis take (vokal), dengar lagu mendetail kata per kata," ujar Ade. 

Di luar kesibukannya bersama grup musik Govinda, Ade menyampaikan setahun ke depan berniat membuat proyek solo bersama sejumlah musisi. Video klip "Cukup Lebih Baik" arahan sutradara Upie Guava sudah bisa disimak di kanal Youtube MyMusic Records mulai Kamis (22/7) sore. Pada hari yang sama, pukul 21.00 WIB, MyMusic Records menggelar konser virtual peluncuran single yang menampilkan Ade dan Fadly serta dimeriahkan Cakra Khan dan Syahravi.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat