Foto Ustaz Bobby Herwibowo sebelum pandemi Covid-19. Dia menjelaskan bahwa amalan Rasulullah adalah yang terbaik dilakukan sepanjang Ramadhan. | Republika/Iman Firmansyah

Cahaya Ramadhan

Meneladan Amaliyah Ramadhan Rasulullah

Apa yang dilakukan Rasulullah adalah amalan terbaik untuk dilakukan sepanjang Ramadhan.

 

 

Ramadhan adalah bulan yang sangat spesial bagi umat Nabi Muhammad SAW. Di bulan ini, Allah menurunkan rahmat  kepada hamba-Nya, membuka pintu pengampunan bagi yang bertobat, dan menjauhkan hamba-Nya dari siksa neraka. Lalu, amalan apa saja yang harus dikerjakan ketika Ramadhan?

Bagi seorang Muslim sosok Rasulullah SAW adalah yang paling patut untuk diteladani segala perilakunya. Karena itu, segala amaliyah yang dikerjakan Rasulullah ketika Ramadhan pun menjadi yang paling baik untuk ditiru. Pendakwah yang juga pimpinan Askar Kauny, Ustaz Bobby Herwibowo, menjelaskan, sedikitnya ada lima amaliyah penting yang dilakukan Rasulullah saat Ramadhan, dan hal ini menjadi acuan bagi umatnya untuk juga dapat melaksanakannya.

Apa sajakah amaliyah itu? Pertama, Ustaz Bobby, menjelaskan, ketika Ramadhan datang Rasulullah akan meningkatkan kualitas puasanya dan menikmati sebaik-baiknya waktu berpuasa. Sebab, ketika Ramadhan datang, semua pintu-pintu surga dibuka dan pintu-pintu neraka ditutup. Setan-setan pun dibelenggu. Pada saat itu, Allah melipatgandakan nilai pahala dari setiap amal saleh yang dikerjakan hamba-Nya.

Kedua, di bulan Ramadhan, Rasulullah semakin banyak bersedekah. Ustaz Bobby menjelaskan, pada hari-hari di luar Ramadhan, Rasulullah dikenal sangat senang bersedekah. Nah, saat Ramadhan, Rasulullah semakin banyak bersedekah, berbuat kebaikan kepada sesama. Keterangan tentang kebiasaan Rasulullah bersedekah ini disampaikan salah satu sahabat beliau, yakni Ibnu Abbas dalam sebuah hadis sahih yang dapat ditemukan dalam sahih Bukhari Muslim.

Dalam hadis itu juga disebutkan amaliyah lain yang sering dikerjakan Rasulullah ketika Ramadhan, yakni mengkaji Alquran. ‘’Hal ketiga yang perlu dicontoh umatnya adalah Rasulullah sering berjumpa Jibril lalu mereka mengkaji Alquran hingga akhir Ramadhan,’’ kata Ustaz Bobby kepada Republika, beberapa hari berselang.

Jadi, lanjut dia, Rasulullah memanfaatkan waktu Ramadhan dengan banyak berdonasi, berderma, dan juga banyak interaksi dengan Alquran. ‘’Karena itu, tingkatkan amal untuk berbagi kepada sesama, infak, sedekah, donasi, wakaf, dan semua ibadah harta, dan interaksi dengan Alquran," kata dia.

Amaliyah keempat yang dikerjakan Rasulullah SAW saat Ramadhan, yakni menghidupkan setiap malam Ramadhan dengan beriktikaf, berzikir, melaksanakan shalat sunah, serta bertilawah Alquran. Rasulullah memanfaatkan malam-malam Ramadhan untuk mengejar lailatul qadar.

Dalam beberapa riwayat dijelaskan, Rasulullah giat beriktikaf mengejar lailatul qadar pada sepuluh hari terakhir Ramadhan. Bahkan, pada tahun-tahun terakhir menjelang wafatnya, Rasulullah mengisi 20 hari terakhir Ramadhan dengan memperbanyak iktikaf.

"Kelima, tentu targetnya adalah takwa. Jadi, amalan spesial Ramadhan itu takwa, kejar takwa. Itulah amalan Rasulullah dalam memanfaatkan setiap detik indahnya bulan Ramadhan," katanya.

Sementara itu, Presiden Nusantara Foundation sekaligus Imam di New York, Amerika Serikat, Ustaz Shamsi Ali, menjelaskan, setiap detik waktu di bulan Ramadhan sangat berharga. Karena itu, Muslim yang menyadari berharganya waktu di bulan Ramadhan akan memanfaatkan sebaik-baiknya dengan mengerjakan berbagai amal kebaikan. Dalam Ramadhan, orang-orang yang beriman akan menambah amal ibadahnya, melakukan qiyamul lail untuk mengerjakan shalat sunah yang menjanjikan kebaikan dunia dan akhirat.

Ia juga menerangkan, Ramadhan merupakan bulan diturunkannya Alquran sehingga setiap detik waktu Ramadhan mengandung hidayah dan keberkahan dengan dilipatgandakannya pahala kebaikan. Ramadhan, menurut Ustaz Shamsi Ali, juga merupakan bulan transformasi hidup manusia, yakni agar manusia semakin memiliki arah dan orientasi yang jelas.

"Rasulullah SAW sebagai teladan kita menggunakan setiap momen di bulan Ramadan untuk meraih segala kebaikan. Di pengujung bulan itu, ada suatu malam yang lebih utama dari seribu bulan. Untuk menemukannya, Rasul menyunahkan iktikaf dan bersungguh-sungguh dalam ibadah.’’

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat

Mutiara Ramadhan

Sesungguhnya di dalam surga ada satu pintu yang disebut dengan Ar-Rayyan, yang pada Hari Kiamat orang-orang yang berpuasa masuk ke surga melalui pintu tersebut... HR ALBUKHARI No.1896

HIKMAH RAMADHAN

Image

Memahami Makna Ramadhan

Ramadhan hadir untuk membakar dosa-dosa para hamba Allah.
Oleh

Ramadhan hadir untuk membakar dosa-dosa para hamba Allah.