Petugas keamanan berjaga di gerbang masuk Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat (25/12/2020). Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menutup area publik dan sejumlah tempat wisata termasuk Taman Margasatwa Ragunan sejak masa libur perayaan Hari Natal | SIGID KURNIAWAN/ANTARA FOTO

Jakarta

Taman Margasatwa Ragunan Kembali Beroperasi

Jumlah pengunjung Taman Margasatwa Ragunan dibatasi 5.000 orang atau 50 persen dari kapasitas.

JAKARTA -- Taman Margasatwa Ragunan kembali dibuka untuk umum mulai Sabtu (13/3). Namun, jumlah pengunjung dibatasi sebanyak 5.000 orang atau 50 persen dari kapasitas dan dengan penerapan protokol kesehatan.

Kepala Satuan Pelaksana Promosi Taman Margasatwa Ragunan Ketut Widarsana mengatakan, jumlah pengunjung tersebut mengalami peningkatan dari kapasitas sebelumnya pada masa PSBB yang hanya menerima 2.000 pengunjung. Ketut menyebutkan, masyarakat dari luar DKI Jakarta juga kini diperbolehkan mengunjungi tempat tersebut.

"Dulu khusus warga DKI yang boleh berkunjung, sekarang sudah bebas. Warga luar DKI pun sudah boleh," kata Ketut, Jumat (12/3).

Adapun Taman Margasatwa Ragunan sempat ditutup sementara sejak 30 Desember 2020 atau selama masa PSBB untuk menekan angka penularan virus korona. Namun, Ketut menjelaskan, mulai Sabtu, waktu operasional tempat wisata yang berlokasi di Jakarta Selatan itu akan buka pada pukul 07.00-14.30 WIB.

photo
Petugas keamanan menjelaskan kepada warga terkait penutupan Taman Margasatwa Ragunan di Jakarta Selatan, Jumat (25/12/2020). - (SIGID KURNIAWAN/ANTARA FOTO)

"Yang bertambah sekarang juga semua wahana sudah dibuka. Kalau waktu itu, tempat bermain, pusat primata ditutup, sekarang sudah dibuka," ujar dia.

Ia mengatakan, para pengunjung dapat membeli tiket secara daring atau online. Ketut pun memastikan, penerapan protokol kesehatan secara ketat bakal dilaksanakan di area Taman Margasatwa Ragunan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Taman Margasatwa Ragunan (ragunanzoo)

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta kembali memperpanjang masa pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro tanggal 9-22 Maret 2021 untuk menekan angka penyebaran kasus Covid-19. Keputusan itu tertuang dalam Keputusan Gubernur Nomor 213 Tahun 2021 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Jangka Waktu dan Pembatasan Aktivitas Luar Rumah.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau seluruh warga untuk tetap berada di rumah serta menahan diri bepergian keluar kota, terutama saat libur panjang akhir pekan. Keputusan itu juga seiring dengan antisipasi terhadap libur panjang hari keagamaan Isra Mi’raj dan Hari Raya Nyepi yang jatuh pada Kamis (11/3) serta Ahad (14/3).

photo
Petugas keamanan berjaga di gerbang masuk Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat (25/12/2020). - (SIGID KURNIAWAN/ANTARA FOTO)

Dibuka

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengoperasikan kembali layanan non-koridor atau non-bus rapid transit (BRT) rute Ragunan-Blok M via Kemang Raya (6N). Rute tersebut sebelumnya sempat dihentikan sementara karena mengikuti kebijakan PSBB di Jakarta.

"Seiring mulai pulihnya kegiatan masyarakat, rute ini akan kembali dioperasikan dan melayani pelanggan mulai Jumat, 12 Maret 2021 ini," kata Direktur Operasional Transjakarta Prasetia Budi.

Prasetia menjelaskan, nantinya rute tersebut akan melayani pelanggan mulai pukul 05.00-22.00 WIB. Dia menyebutkan, PT Transjakarta akan menyediakan sebanyak 10 unit bus medium untuk rute itu.

"Untuk jumlah pelanggan masih dibatasi mengikuti aturan, yakni maksimal 50 persen dari kapasitas total, di mana bus sedang diisi maksimal oleh 30 orang," ujar dia. 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat