Suasana Jakarta International E-Prix Circuit di Jakarta, Rabu (31/5/2023). | Republika/Putra M. Akbar
erhelatan balap mobil listrik Jakarta E-Prix 2023 akan dilaksanakan dua seri yaitu sesi 10 dan 11 yang diikuti 22 pembalap dari 11 tim berbeda pada 3-4 Juni 2023. | Republika/Putra M. Akbar
Suasana Jakarta International E-Prix Circuit di Jakarta, Rabu (31/5/2023). Perhelatan balap mobil listrik Jakarta E-Prix 2023 akan dilaksanakan dua seri yaitu sesi 10 dan 11 yang diikuti 22 pembalap dari 11 tim berbeda pada 3-4 Juni 2023. | Republika/Putra M. Akbar
Suasana Jakarta International E-Prix Circuit di Jakarta, Rabu (31/5/2023). Perhelatan balap mobil listrik Jakarta E-Prix 2023 akan dilaksanakan dua seri yaitu sesi 10 dan 11 yang diikuti 22 pembalap dari 11 tim berbeda pada 3-4 Juni 2023. | Republika/Putra M. Akbar
Kru Formula E Operation (FEO) memperlihatkan bagian mesin mobil balap Formula E Gen3 di Jakarta International E-Prix Circuit, Jakarta, Rabu (31/5/2023). | Republika/Putra M. Akbar
Wartawan mencoba menaiki mobil balap Formula E Gen3 di Jakarta International E-Prix Circuit, Jakarta, Rabu (31/5/2023). | Republika/Putra M. Akbar
Penyelenggara balapan mempersiapkan mobil balap Gen3 yang akan digunakan pada Jakarta E-Prix tahun ini. | Republika/Putra M. Akbar
Kru Formula E Operation (FEO) mendorong mobil balap Formula E Gen3 di Jakarta International E-Prix Circuit, Jakarta, Rabu (31/5/2023). | Republika/Putra M. Akbar

Peristiwa

Kesiapan Jelang Jakarta E-Prix 2023

Penyelenggara balapan mempersiapkan mobil balap Gen3 yang akan digunakan pada Jakarta E-Prix tahun ini.

JAKARTA -- Perhelatan Jakarta International E-Prix Circuit siap digelar di Jakarta, akhir pekan ini. Balap mobil listrik Jakarta E-Prix 2023 akan dilaksanakan dua seri yaitu sesi 10 dan 11 yang diikuti 22 pembalap dari 11 tim berbeda pada 3-4 Juni 2023.

Penyelenggara balapan mempersiapkan mobil balap Gen3 yang akan digunakan pada Jakarta E-Prix tahun ini. Mobil Formula E Gen3 yang memiliki tenaga 600 hourse power (hp).

Setelah penyelenggaraan pertama kali pada tahun 2022, Jakarta menjadi salah satu tuan rumah musim ke-9 Kejuaraan Dunia ABB FIA Formula E World Championship yang akan diikuti 11 tim dengan 22 pebalap internasional.

 

 

Ajang ini akan diramaikan sederet artis papan atas Indonesia dan mancanegarayaitu Lyodra, Ari Lasso, Lea Simanjuntak, Slank, Dj Sergio, dan Alan Walker.

Panitia Formula E juga menawarkan tiket eksklusif kategori Royal Suites (VVIP) dan Deluxe Suite (VIP) yang memiliki keistimewaan untuk mengikuti kegiatan pitwalk atau mengunjungi garasi-garasi mobil yang akan berlaga di Jakarta E-Prix 2023.

Selain menyaksikan ajang balap Formula E dengan nyaman, para pemilik tiket Royal Suites dan Deluxe Suites juga dapat menyaksikan langsung pertunjukan artis-artis top Indonesia ataupun dari mancanegara di panggung khusus.

Panitia menyediakan 20.000 tiket dengan harga berkisar Rp 600.000 hingga Rp 12.5 juta. Mulair dari kelas festival hingga VVIP. ';