Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memberikan arahan kepada para pemainnya dalam sebuah pertandingan. | REUTERS/Susana Vera

Olahraga

Chelsea dan Real Madrid, Siapa yang akan Mengukir Sejarah?

Pertemuan Chelsea dan Real Madrid di Stamfrod Bridge menjadi yang pertama.

LONDON – Chelsea setidaknya memiliki dua keuntungan besar saat menghadapi Real Madrid pada laga leg kedua babak semifinal Liga Champions, Kamis (6/4) dini hari WIB. Selain bakal tampil sebagai tuan rumah, keberhasilan menahan imbang 1-1 Real Madrid pada leg pertama, dinilai menjadi keuntungan tersendiri untuk the Blues.

Keuntungan inilah yang diharapkan bisa dimaksimalkan Chelsea demi melaju ke babak final Liga Champions musim ini, sekaligus menjadi yang pertama kali sejak musim 2011/2012. Dari segi penampilan, hasil imbang 1-1 menjadi hal yang cukup mengejutkan bagi Los Blancos. Satu gol yang didapat di kandang lawan itu tentu menjadi modal the Blues menatap leg kedua, terutama dalam aspek agresivitas gol di laga tandang.

Sementara itu, laga nanti menjadi kali pertama Chelsea menghadapi Madrid di Stadion Stamford Bridge. Dari empat pertemuan, Chelsea belum pernah menjamu Madrid di Stamford Bridge.

Dengan mengantongi rekor tidak pernah kalah dari empat pertemuan terakhir dengan Madrid di semua ajang, Chelsea berharap, rekor tersebut terus terjaga, terlebih saat tampil sebagai tuan rumah.

Namun demikian, pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, sadar betul kemampuan dan kekuatan tim yang bakal dihadapinya nanti. Pelatih asal Jerman itu tetap meminta anak asuhnya menjaga performa, setidaknya bisa mengulangi performa impresif seperti di laga leg pertama.

''Laga ini akan sangat menarik. Saya cukup senang dengan kondisi tim ini di laga semifinal,” kata Tuchel, seperti dilansir laman resmi klub, Selasa (4/5).

“Kami merasa sudah siap untuk menghadapi laga berat. Saya bisa pastikan, kami mesti bisa tampil dalam performa terbaik karena Real Madrid akan sangat menyulitkan kami,’' lanjutnya.

Di sisi lain, status Madrid sebagai tim tersukses di sepanjang sejarah Liga Champions tentu tidak bisa dipandang sebelah mata. Di bawah kendali Zinedine Zidane, Madrid telah tiga kali melewati babak semifinal dan melaju ke babak final Liga Champions.

Zidane pun optimistis untuk bisa membawa Los Blancos kembali ke partai final Liga Champions musim ini dengan mencuri kemenangan dari Stamford Bridge. ''Peluang kami untuk bisa lolos ke partai final masih tetap terbuka,” ujarnya.

“Kami akan datang ke markas mereka dengan tekad meraih kemenangan. Secara keseluruhan, saya cukup puas dengan performa di leg pertama,'' lanjut Zidane seperti dilansir laman resmi UEFA.

Sayangnya, dalam lawatan ke markas Chelsea itu, Madrid akan kehilangan Raphael Varane yang mengalami cedera otot. Lalu, ada juga kemungkinan absennya Dani Carvajal dan Lucas Vazquez.

Kendati begitu, Zidane mendapatkan kabar bagus terkait kemungkinan kembalinya Sergio Ramos di jantung pertahanan Madrid. Bek tengah asal Spanyol itu dilaporkan sudah kembali berlatih setelah sempat mengalami cedera dan siap diturunkan di laga tersebut.

Kehadiran Ramos ini dinilai bakal mendongkrak performa sektor pertahanan Los Blancos yang dianggap sempat kewalahan dalam meladeni kecepatan dan variasi serangan Chelsea di laga leg pertama. Peluang hadirnya kembali Ramos di jantung pertahanan Madrid ini dikomentari oleh Tuchel.

Eks pelatih Borussia Dortmund itu mengaku, tidak menutup kemungkinan untuk mengubah komposisi pemain di lini serang the Blues demi memecah konsentrasi Ramos.

''Tanpa adanya penyerang tengah, dia (Ramos) tidak ada memiliki pemain yang bisa dijaga. Ini mungkin bisa menjadi solusi, tapi saya belum memutuskan apa pun soal itu,'' kata Tuchel seperti dilansir resmi klub.

Sementara Madrid akan kehilangan Varane di posisi bek tengah, Chelsea dikabarkan tidak akan diperkuat Matteo Kovacic yang mengalami cedera paha. Namun, Antonio Rudiger disebut-sebut sudah siap diturunkan meski sempat mengalami cedera ringan.

Kemudian, ada juga peluang merumputnya Mason Mount, kendati sempat dilaporkan mengalami cedera ringan pada laga kontra Fulham. Tidak hanya itu, N'Golo Kante yang tampil apik pada leg pertama akan diplot berduet dengan Jorginho usai diistirahatkan di laga kontra Fulham. Begitu pula dengan kembalinya Cesar Azpilicueta di posisi bek sayap kanan setelah sempat tidak diturunkan di laga kontra Fulham.

Prediksi Susunan Pemain

Chelsea (3-4-3)

Pelatih: Thomas Tuchel

Kiper: Mendy;

Belakang: Christensen, Thiago Silva, Rüdiger;

Tengah: Azpilicueta, Jorginho, Kante, Chilwell;

Depan: Pulisic, Werner, Mount

Real Madrid (4-3-3)

Pelatih: Zinedine Zidane

Kiper: Courtois;

Belakang: Odriozola, Ramos, Militao, Nacho;

Tengah: Casemiro, Kroos, Modric;

Depan: Asensio, Benzema, Vinícius

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat