Pemain Bayern Muenchen Leroy Sane membawa bola dalam sebuah pertandingan Liga Champions melawan Paris Saint-Germain di Prancis pada 13 April 2021. | EPA-EFE/IAN LANGSDON

Olahraga

Nonuple Gelar Bayern Muenchen 

Bayern Muenchen bisa melampaui rekor Juventus jika kembali menjuarai Bundesliga musim depan.

MUENCHEN – Bayern Muenchen harus melepas status sebagai tim terbaik Eropa pada musim ini. Juara bertahan Liga Champions itu disingkirkan Paris Saint Germain (PSG) dengan agregat 2-4 pada babak perempat final, pertengahan bulan lalu.

Namun, di pentas Bundesliga, kedigdayaan Die Bayern tetap terjaga. Muenchen sekali lagi mengangkat trofi Meisterschale atau pelat penanda juara Liga Jerman.

Tim asuhan Hansi Flick mengumpulkan 74 poin dari 32 laga, unggul 10 poin dari pesaing terdekatnya RB Leipzig di peringkat kedua. Keunggulan poin Muenchen ini tidak mungkin lagi dikejar Leipzig dengan sisa dua laga musim ini. Die Bayern memperpanjang dominasinya di Bundesliga dengan juara sembilan kali berurutan alias nonuple gelar.

Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung dalam dua tahun terakhir, ditambah persaingan sengit dari klub-klub lain, terutama RB Leipzig, ternyata belum bisa menjatuhkan Thomas Mueller dan kawan-kawan dari singgasana juara. Die Bayern, bersama Juventus, menjadi tim dengan rentang waktu terpanjang yang mampu mempertahankan gelar juara liga di lima liga top Eropa.

Namun, Muenchen bisa melampaui rekor Juventus di liga domestik jika kembali juara pada musim depan. Sebab, dominasi Nyonya Tua yang menjuarai sembilan gelar secara berurutan di Italia telah dihentikan Inter Milan pada musim ini.

Muenchen sebenarnya sudah memastikan status kampiun, bahkan sebelum melakoni laga pekan ke-32 Bundesliga, Sabtu (8/5) malam WIB. Muenchen dijadwalkan menghadapi Borussia Moenchengladbach dan butuh menang untuk menyegel gelar juara. Namun, beberapa jam sebelum melakoni laga tersebut, kabar gembira datang dari markas Borussia Dortmund. Tim tuan rumah berhasil membungkam RB Leipig 3-2 di Signal Iduna Park.

Kekalahan ini membuat Leipzig tertinggal tujuh poin sehingga secara matematis tak bisa lagi mengejar Muenchen. Namun, kabar ini tak mengurangi determinasi Muenchen melawan Gladbach. Sang juara membukukan kemenangan meyakinkan 6-0.

"Buat kami, hal terpenting adalah bisa menunjukkan di atas lapangan alasan kami menjadi juara dan berstatus tim terbaik di kompetisi ini. Kami sudah menunjukkan hal tersebut pada laga kontra Moenchenglandbah," kata striker Muenchen Robert Lewandowski, seperti dilansir laman resmi Bundesliga, Ahad (9/5).

Hat-trick Lewandowski dan satu gol yang masing-masing disumbangkan Thomas Mueller, Kingsley Coman, dan Leroy Sane melengkapi pesta juara Muenchen di Allianz Arena.

"Hasil laga ini sudah cukup menunjukkan kami layak menjadi juara di kompetisi ini," kata Flick.

Flick mengakui, timnya sempat mengalami kesulitan dengan padatnya jadwal musim ini. Namun, ia bangga para pemainnya bisa tampil maksimal. Sehingga, ia menilai, para pemain dan seluruh elemen lain di klubnya layak mendapatkan apresiasi.

Namun, ini menjadi gelar terakhir Flick bersama Muenchen. Ia memutuskan pergi musim depan. Posisinya digantikan pelatih Leipzig Julian Nagelsmann.

Juara Bundesliga menjadi satu-satunya prestasi yang bisa dipertahankan Muenchen setelah torehan treble winner pada musim lalu. Di pentas Liga Champions, langkah Muenchen terhenti di babak perempat final. Sementara, di DFB Pokal, Muenchen bahkan sudah tersingkir saat baru tampil pada putaran kedua.

Namun, di pentas Bundesliga, dominasi Muenchen memang tidak tergoyahkan. Die Bayern menjadi tim paling produktif dengan torehan 92 gol dari 32 laga. Ucapan selamat pun datang dari berbagai pihak atas keberhasilan Muenchen sebagai klub tersukses di era Bundesliga. "Rasanya tidak ada yang bisa dilakukan selain memberikan selamat kepada mereka atas kesuksesan pada musim ini," tutur Direktur Eksekutif Werder Bremen, Frank Baumann, seperti dilansir DW.

Mantan pemain Liverpool, Dietmar Hamann, menyebut, ambisi dan tekad yang ditunjukkan para penggawa Muenchen menjadi salah satu kunci sukses dalam merengkuh titel Bundsliga musim ini. Terlebih, pada musim yang penuh dengan ketidakpastian.

“Cukup impresif melihat bagaimana mereka mempertahankan ambisi dan rasa lapar akan gelar juara,'' tutur Hamann seperti dikutip DW.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat