Kandungan protein dan khasiat yoghurt memberikan energi bagi yang puasa. | Photo by SHVETS production from Pexels

Kuliner

Pilihan Sajian Berbuka Puasa

Kandungan protein dan khasiat dalam yoghurt memberikan energi bagi mereka yang menjalani puasa.

OLEH DESY SUSILAWATI, SANTI SOPIA

Hidangan berbuka puasa sudah umum jika menyuguhkan sesuatu yang manis. Namun, bagaimana jika berbuka puasa dengan makanan dan minuman yang menyegarkan, seperti yoghurt? 

Banyak orang memahami manfaat yoghurt yang baik bagi pencernaan. Menurut praktisi kesehatan dan akademisi Prof Ari Fahrial Syam, yoghurt memang bisa bermasalah bagi penderita masalah lambung. Karena itu, sebaiknya mereka menghindari yoghurt saat berbuka puasa.

Bagi yang sehat, konsumsi yoghurt bisa saja dilakukan. "Waktu yang dianjurkan adalah saat berbuka puasa. Konsumsi yoghurt bisa dicampur dengan buah," ungkapnya kepada Republika, Senin (12/4).

Konsultan kuliner Arie Parikesit juga mengatakan, yoghurt baik bagi pencernaan karena mengandung bakteri baik dan kandungan probiotik di dalamnya membuat lancar pencernaan dan meningkatkan imunitas. Dia berpendapat, yoghurt dapat dikonsumsi saat sahur ataupun berbuka puasa. 

Walaupun rasanya asam, kandungan protein dan khasiatnya sangat membantu saat menjalani puasa. "Konsumsi yoghurt baik. Pastikan Anda tidak mempunyai intoleransi laktosa," ujarnya kepada Republika.

Lalu, bagaimana sebaiknya konsumsi yoghurt? Arie mengatakan, aneka potongan buah dapat memberikan tambahan rasa. Untuk pemanis, sarannya, lebih baik memakai madu dibandingkan membeli yoghurt dengan pemanis. "Nikmat juga ditambah aneka kacang dan bijian, seperti muesli serta granola. Ini akan meningkatkan asupan serat tubuh Anda," ujarnya.

photo
Kandungan protein dan khasiat dalam yoghurt memberikan energi bagi yang puasa. - (Photo by Any Lane from Pexels)

Santapan yoghurt yang paling mudah adalah smoothies. Cara membuatnya mudah, kata dia, yaitu memblender yoghurt dengan buah, ditambah sedikit madu. Bisa juga dinikmati dengan puree mangga atau puding.

"Yoghurt sifatnya cooling sangat pas disajikan dengan makanan bersifat panas, seperti kari india, martabak telur, mi aceh pedas, dan makanan berempah," paparnya.

Excutive Chef Dapur Kusumanegara Indonesia Nurofik mengatakan, yoghurt yang dikonsumsi membuat Anda tetap berenergi, meski sedang puasa. Soalnya, dalam 200 gram yoghurt terkandung 12 gram protein. "Protein amat penting dalam tubuh, khususnya pas berpuasa." 

Yoghurt juga, kata dia, sebagai sumber daya mikro dan imunitas. Namun, konsumsinya tentu tidak berlebihan dan disarankan memilih jenis yang rendah lemak. "Siapa saja boleh, tapi tergantung kondisi kesehatan," ujarnya.

photo
Kandungan protein dan khasiat dalam yoghurt memberikan energi bagi mereka yang menjalani puasa. - (Photo by Daria Shevtsova from Pexels)

Menu Kudapan Menyehatkan

 

Berdasarkan hasil survei The State of Snacking yang dilakukan oleh Mondelēz International di Indonesia dan 11 negara lainnya, terbukti orang Indonesia tergolong suka mengemil. Angkanya adalah 23 persen lebih banyak mengemil dibandingkan rata-rata global.

Penelitian itu menyebutkan, tingginya tingkat mengemil itu karena untuk memenuhi kebutuhan mental dan emosional. Tingginya tingkat mengemil orang Indonesia ini yang membuat beberapa perusahaan makanan dan minuman, seperti Sour Sally Group menyuguhan pilihan beragam yang lebih sehat.

Sour Sally, Gulu Gulu, Fika Kafi, dan Wowteg adalah empat jenama utama Sour Sally Group yang memberikan menu andalan di rumah untuk masyarakat di saat pandemi. Sour Sally Black Sakura merupakan yoghurt hitam dengan kandungan charcoal.

Jenis ini adalah yang pertama berwarna hitam dengan kandungan yang dapat membantu membersihkan tubuh dari racun, antipenuaan, serta sebagai penghantar zat antikanker pada tubuh. "Sour Sally Group selalu siap menemani masyarakat Indonesia melalui produk-produk favorit konsumen," kata CEO dan Founder Sour Sally Group, Donny Pramono Ie.  

Untuk anak-anak, sering memilih kudapan yang manis dan berlemak. Mereka dapat diberi pilihan lain yang menyehatkan, yaitu yoghurt. "Yoghurt adalah camilan lezat dan tidak melewati batas kalori harian mereka. Yoghurt juga hidangan yang serbaguna dan seru. Moms bisa berkreasi menjadi camilan kesukaan anak," ujar ahli nutrisi Emilia Achmadi MS RDN dalam keterangan yang diterima Republika, awal April lalu.

photo
Yoghurt adalah camilan lezat dan tidak melewati batas kalori harian untuk anak-anak. - (Photo by Javon Swaby from Pexels)

Itu sebabnya, produsen susu olahan Greenfields menghadirkan yoghurt bagi anak-anak, yaitu Greenfields Kids Yogurt Pouch dan Kids Yogurt Drink. Kemasannya squeeze pouch yang pas untuk anak dengan desain berbagai karakter yang digemari anak. 

Psikolog Jovita Ferliana MPsi menjelaskan, studi Ike-Elechi Ogba dan Rebecca Johnson menunjukkan, kemasan yang menarik dapat memengaruhi anak untuk mendapatkan sebuah produk. Karena anak-anak cenderung memproses informasi secara visual, mereka lebih tertarik terhadap produk berwarna cerah dan menampilkan karakter yang mereka suka.

"Riset berjudul Journal of Cleaner Production menunjukkan bahwa produk dengan kemasan lebih kecil akan lebih mudah untuk dihabiskan oleh anak," kata dia.

Yoghurt untuk anak ini memang memberikan nutrisi yang dirancang pas bagi usia mereka. "Orang tua dapat memberikan camilan yoghurt yang lezat dan bernutrisi untuk anak mereka yang aktif," ucap Indonesia Country Head Marketing and Sales PT Greenfields Dairy Indonesia Syahbantha Sembiring.

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat