Oppo Find X2 Pro dengan ColorOS 11 | GSM Arena

Inovasi

Sensasi Penuh Kendali di ColorOS 11 

Sistem operasi terbaru dari Oppo ini, memungkinkan pengguna bebas mengekspresikan diri.

Perangkat smartphone kini tak lagi dipandang sebagai alat komunikasi semata. Terlebih di masa pandemi seperti saat ini, smartphone adalah jembatan untuk kita bekerja, belajar, mencari hiburan, hingga mengaktualisasikan diri. 

PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto mengatakan penjualan ponsel pintar di tengah pembatasan sosial berskala besar (PSBB) saat pandemi Covid-19 mendapat respon yang sangat positif. “Kalau melihat dari flagship agak menggembirakan sesungguhnya, imbas dari pengaplikasian peraturan IMEI di mana sebagai besar masyarakat yang memiliki perangkat smartphone yang tidak terdaftar IMEI-nya yang rata-rata adalah pengguna flagship kini banyak berpindah ke flagship resmi, seperti Oppo Find X2 series,” ujar Aryo pada Republika, beberapa waktu lalu. 

Oppo Find X2 merupakan perangkat flagship Oppo yang hadir dengan ColorOS 11 yang mengusung konsep personalisasi pada perangkatnya. Menurut penelitian “The power of me: The Impact of personalization on marketing performance” yang dilakukan Epsilon mengungkap data, sekitar 80 persen konsumen akan lebih condong memilih produk atau merek yang menawarkan pengalaman kustomisasi.

Republika pun berkesempatan menjajal perangkat yang diperkenalkan Oppo pada Maret lalu ini. Kesan penuh kendali memang terasa jelas lewat ColorOS 11 ini. 

Apabila pengguna hobi ‘ngoprek’ dan membuat smartphone yang ada di genggaman kita, adalah representasi dari diri kita, maka perangkat dengan ColorOS 11 bisa jadi smartphone yang tak boleh dilewatkan. Sistem operasi terbaru dari Oppo ini, memungkinkan pengguna bebas mengekspresikan diri dengan menyesuaikan tata letak home screen, widget, transisi, wallpaper, dan gaya ikon sesuai preferensi mereka. Dengan hanya mengetuk home screen dengan dua jari saja, pengaturan personalisasi akan muncul secara otomatis dan kita dapat mengaturnya sesuai keinginan.

photo
Oppo Find X2 Pro - (GSM Arena)

Sensasi penuh kendali juga kian terasa karena adanya skema warna yang dapat disesuaikan. Untuk pertama kalinya ColorOS 11 memfasilitasi penggunanya untuk memilih warna favorit mereka untuk menjadi tema pilihan dalam sistem hanya dengan satu ketukan, yang kemudian dapat diterapkan ke tampilan control dan ikon untuk pengalaman visual yang lebih konsisten.

Selama berkegiatan di rumah, ColorOS 11 juga hadir dengan versi baru Oppo Relax yang memiliki fitur baru bernama Sound Mix. Kita dapat memilih dari berbagai pilihan suara, termasuk natural, urban, ASMR, atau suara kegiatan sehari-hari untuk menciptakan campuran white noise yang sesuai mood kita. 

Agar rutinitas di rumah tak terasa makin membosankan, kita juga dapat menikmati perjalanan melintasi ruang dan waktu dengan Oppo Relax 2.0. yang telah bermitra dengan Music City. Fitur ini  menghadirkan rekaman suara dari kota-kota global, dalam proyek Sound of Cities untuk sedikit mengobati rasa terisolasi akibat terlalu lama di rumah saja. 

Dia aspek peningkatan produktivitas, ColorOS 11 memiliki Oppo Sans, untuk mendukung penyesuaian ketebalan dan ukuran font berdasarkan situasi. Misalkan, untuk menyentuh dan menahan teks pada halaman dapat membuat teks menjadi bold

Fitur ini, akan menciptakan perubahan yang lebih interaktif ketika pengguna berinteraksi dengan perangkatnya. Karena pengguna akan merasa lebih realistis saat menggunakan perangkatnya.

Sistem yang cerdas ini, akan menyesuaikan font secara otomatis tergantung pada kebutuhan pengguna, berdasarkan tingkat kecerahan perangkat, situasi saat ini, dan preferensi pengguna. Kustomisasi font ini juga dapat memberi lebih banyak ruang bagi pengguna untuk membuat pengalaman membaca lebih jelas dan lebih nyaman.

 
Sekitar 80 persen konsumen akan lebih condong memilih produk atau merek yang menawarkan pengalaman kustomisasi.
 
 

 

 

 

Gerakan “Literasi Umat” merupakan ikhtiar untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi. Gerakan bersama untuk menebarkan informasi yang sehat ke masyarakat luas. Oleh karena informasi yang sehat akan membentuk masyarakat yang sehat.

Donasi Literasi Umat